Monday, July 19, 2010

16 Juli 2010, Alma kembali ikut ke kantor

16 Juli 2010.

Alhamdulillaah, diperbolehkan bawa Alma kembali ke kantor.

Secara setelah Maghrib, kami akan meluncur ke Pasir Muncang, ada acara kantor di sana, dan Alma ikut tanpa Ayah ya. Iya sang Ayah ada kerjaan malam ini.

Flashback.

Ter-ingat Bunda akan komentar2 yang bermunculan begitu tahu Alma homeschooling.

"Sosialisasinya gimana ? Nanti kuper donk".

"Ga punya teman donk, di rumah doank".

"Nanti jadi pemalu logh".


dsb, etc, dll ... daaaaannn, selalu saja dikait-kaitkan dengan yang namanya sosialisasi.

16 Juli 2010.

Pagi-pagi kami sudah sampai di kantor.

Bermula Alma asyik salim dengan teman2 dan bos2 Bunda, kenapa dia mau salim ?

Yup, Bunda memang sempat berpesan, "Alma, nanti salim ya jika ketemu teman2 bunda di kantor". Namun, jika dia tidak mau salim pun tidak mengapa, it's not a big problem !!!

Kemudian, Alma sendirian di meja saya, sedangkan Bunda sarapan.

Lho kog, bundanya sarapan, anaknya enggak ?

Iya, Bunda terbiasa sarapan pagi dengan nasi sekitar jam 7-an, kalo gak bisa2 keringat dingin,

sedangkan Alma jam 7-an hanya ngemil kue saja, nanti jam 8 atau 9 baru dia mau makan nasi atau sejenisnya (jagung, kentang, singkong, dll).

Nampak dia enjoy saya tinggal untuk sarapan, tidak ada tangisan rengekan, biasa saja.

Alma malah asyik berbincang dengan teman2 kerja Bundanya.

Tak lama, terdengar langkah Alma menuju ruangan di mana saya sarapan, dia tahu karena sudah Bunda kasih tahu sebelumnya," Alma, Bunda sarapan dulu ya, Bunda ada di ruangan sebelah sana (sembari menunjukkan arah ruangan)".

Ternyata Alma menjemput Bundanya, dan kembali salim dengan bapak-ibu yang sedang di ruang khusus makan.

Tak lama ada yang berkomentar,"Sosialisasinya bagus ya" seraya menunjukkan jempol.

Ada lagi yang menambahkan,"Mudah ya dekat sama orang-orang".

Bak tersiram air dingin nan sejuk hati ini, bukan karena bangga akan Alma mampu bersosialisasi atau karena mendengar kalimat bernada pujian itu ... namun, lebih karena akhirnya mereka terbuka mata hatinya akan pendidikan ala HS untuk Alma.

Alhamdulillaah ya Allah ... terima kasih telah Engkau berikan saat dan tempat yang tepat untuk mereka melihat kenyataan HS.

Oia, selama Alma ikut Bunda di kantor, alhamdulillaah pekerjaan Bunda masih bisa dipegang, karena Alma sungguh tidak merepotkan.


Berikut ini foto Alma dan om2 pada main pingpong2an ...

No comments:

Hi there, how are you ? ^_^