Friday, February 19, 2010

Field Trip : ke Malang dan Surabaya

Iya, Alhamdulillaah, Alma kembali diberi kesempatan field trip menuju Malang dan Surabaya :)

Jum'at. 12 Februari 2010 pukul 17.30 by Gajayana kami pun berangkat (Jakarta - Malang).

Field Trip kali ini, Alma hanya dengan Bunda saja.

Alhamdulillaah, segala sesuatunya dimudahkan oleh Allah.

Dari kantor Bunda ke Gambir, ada yang berbaik hati mengantarkan (Terima kasih banyak ya Bude Titi ^_^).

Angkut bawaan pun dibantu oleh porter di Gambir (25 ribu Rupiah, untuk angkut bawaan hingga ke dalam kereta).

17.30 WIB - 9.00 WIB.

Gerbong Gajayana yang nyaman, misalnya tersedia :

- stop kontak listrik,
- kabin bak di pesawat untuk penyimpanan barang,
- toilet yang bersih (nampak memang ada petugas kebersihan yang bolak-balik membersihkan hingga ke dalam lorong kereta),
- TV yang menyajikan lagu-lagu, film pendek dan film anak-anak terutama :)
- beraneka-macam makanan/oleh2/mainan yang dapat dipesan, namun memang tidak free (misal : nasi goreng + telur mata sapi = 15 ribu Rupiah),
- kursi empuk yang bisa di-set agar nyaman ketika tidur.

Sepanjang perjalanan dilalui dengan hati yang nyaman dan senang, Alma pun nampak riang gembira. Cerita ini dan itu, ya tentang kereta api, tentang nama macam-macam pohon, tentang matahari, bulan, dll. Oia, ada saja lagu-lagu yang diciptakan Alma dalam perjalanan kami :D


Sampai di stasiun Kota Baru, Malang.

Lagi-lagi dibantu porter untuk angkut bawaan hingga ke ruang tunggu (ruang penjualan tiket yang cukup nyaman : ada toilet + ber-AC :P). Cukup 10 ribu saja untuk jasa porter di Kota Baru.
Alhamdulillaah, kami dijemput Mimi (neneknya Alma).

Kami mampir ke Rawon Rampal untuk sarapan pagi (berat juga ya sarapannya :D).

Menuju rumah Mimi, bersih-bersih, kemudian lanjut menuju Batu mengunjungi Museum Satwa yang terletak di dalam JATIM PARK 2.


Museum Satwa @ JATIM PARK 2, Batu.

Tiket masuk @ 25 Ribu Rupiah, termasuk Alma.

Di dalam Museum Satwa, nampak beraneka-macam binatang yang diawetkan (iya, miris melihatnya ... ga tega).

Ada binatang pra-sejarah (Dinosaurus, dll), binatang buas (Harimau, Puma, dll), binatang air (ikan Pari, Ular Laut, dll) hingga Kumbang, Kupu-kupu, dll.

Tersedia satu ruangan mirip kelas, ada panggungnya, serta ada pajangan Tebak Jejak Kaki (nah Alma suka sekali pajangan tersebut. Bisa donks kita buat sendiri di rumah ya ? ^_* ).

Tersedia sesi pemotretan, sekali cetak 15 Ribu Rupiah, yang dapat diambil setelah kita selesai berkunjung.

Oia, karena area Museum Satwa ini luas, siap-siap bawa minuman ya baiknya (tapi kurang tahu apakah diperbolehkan atau tidak ya dari pihak museum, karena di dalam museum tersebut tersedia warung ala desa yang menyediakan makanan dan minuman).



Rujak MBeji


Iya, kami makan siang di sana walau pun sudah cemil-cemil pisang goreng dan tahu petis di warung ala desa @Museum Satwa.


Mengapa ditulis di sini ? Karena Alma senang diajak ke Rujak Mbeji, selain suasana dan tempat yang nyaman juga ada MARMUT ! Iya, Alma suka sekali dengan binatang :D


Oia, kami sempat kembali ke stasiun Kota Baru, mengantar om Yoga yang kembali ke Jakarta.




Kembali ke rumah Mimi

Tante U'ut datang ke rumah Mimi, Alma yang semula masih malu-malu namun tak lama kemudian langsung lengket dengan tante U'ut.


Istirahat ... Zzzzzzz


Acara Hari Minggu.


Kami jalan-jalan by motor logh ! Alma senang sekali naik motor.


Pertama-tama, kami besuk dede Dara yang sedang dirawat di Rumah Bidan daerah Sawojajar.

Insya Allah, Alma jadi tahu ya, jika ada kenalan yang sakit usahakan menjenguk, jika tidak sempat maka usahakan kirim sesuatu untuk keluarga yang sakit :)


Kemudian kami menuju Jl. Danau Bratan (Grup SMS).


Di sana sudah ada Bapak dan Ibu yang hendak latihan tarik suara, begitu pun Mimi.

Alhamdulillaah, Alma nampak enjoy dan tidak canggung sama sekali berada di sekitar orang-orang baru.


Bahkan Alma pun ikut latihan tarik suara, yaitu menyanyi lagu SAPI ciptaan Mimi ;D


Jadi, siapa bilang anak HS kurang bisa bersosialisasi ? ;)

Kemudian kami menuju MaTos, Bunda cari Edamame untuk Alma.


Dalam perjalanan, Mimi tak sengaja bertemu teman lama, Alma pun ikut senang dan salim :)


Di MaTos, suasana Tahun Baru Cina terasa, ada barongsai, Alma senang melihatnya.


Oia, kami sempat berhujan-hujanan sepanjang perjalanan pulang, Alma yang semula bersikeras tidak mau tidur (iya akhir-akhir ini Alma nampak rugi jika tertidur :D) akhirnya tertidur jua dalam perjalanan tersebut, tentunya kami pakai jas hujan.


Ada Ibunya tante U'ut yang membantu cuci-cuci baju yang akan dibawa Senin pagi menuju Surabaya.


Sedangkan keperluan lainnya sudah siap untuk diangkut Senin pagi.

Malamnya kami istirahat, Zzzzz ....


Kegiatan @Senin, 15 Februari 2010

By jasa travel kami pk. 9 pagi menuju Surabaya. Kali ini perjalanan kami bertiga, Mimi - Alma - Bunda.

Sempat macet di daerah Gempol pun ketika menyeberang sungai Porong.


Alma sempat tertidur, namun ketika masuk Surabaya terbangun.


Kami menuju tempat penginapan, di kamar 1523. Sudah ada Nena yang menanti kedatangan kami.


Istirahat sebentar, kemudian Bunda ke kantor, sedangkan Alma bersama Nena dan Mimi tetap di kamar sambil menunggu kedatangan tante Icha dan om Khrisna.


Bunda balik setelah Maghrib, istirahat sebentar di kamar, kemudian kami beramai-ramai menuju Tunjungan Plaza untuk makan malam. Menu Alma seperti biasa jika liburan adalah MIE AYAM ! :D


Kembali lagi ke penginapan, Alma masih tetap saja melek dan kuat jalan kaki namun pastinya sudah perlu istirahat ya ?


Nena - Tante Icha - Om Khrisna pun kembali ke rumah. Sedangkan Mimi - Alma - Bunda tetap di penginapan. Setelah bersih-bersih kami pun tertidur, Alma pun nyenyaaaakkk sekali tidurnya.


Kegiatan @Selasa, 16 Februari 2010


Setelah sarapan dan sebelum bunda berangkat ke kantor, Alma sempat berenang sebentar.

Kemudian Alma diajak jalan-jalan oleh Nemi hingga sampai ke rumah Kakung, Alma cukup lama tertidur pulas di sana, mungkin karena banyak kegiatan dan bermain dengan kucing-kucing yang ada di rumah Kakung :D


Alma kembali ke penginapan by motor, iya Alma memang senaaaang sekali jalan-jalan by motor ! Tentunya bersama Nena ya :D Sedangkan Mimi naik taksi.

Bunda kembali ke penginapan agak malam, lagi-lagi ke Tunjungan Plaza untuk makan malam, kali ini Alma masih tetap Mie Ayam menunya. Tak mengapa, karena pagi hari sudah cukup makan sayuran.

Malam hari pun tiba, kami kembali beristirahat, sebelumnya menyiapkan segala sesuatu karena Rabu sore Alma dan Bunda kembali ke Jakarta.

Kegiatan @Rabu, 17 Februari 2010


Rabu pagi, sarapan, kemudian Alma pun berenang kembali, kali ini agak lama waktunya.

Selain Alma, ada satu anak lagi yang juga sedang berenang. Alma hendak kenalan, namun anak tersebut kabur (logh, kenapa ya ? :O).

Siangnya kami check out, menitip barang bawaan di lobi penginapan karena kami masih perlu balik lagi ke Tunjungan Plaza.

Setelahnya, kami menuju rumah Kakung, dan Alma kembali sibuk bermain dengan kucing di sana. Oia, sempat kakung (Uyutnya Alma) bermain sulap, Alma pun sampai penasaran dan tertawa terbahak-bahak. What a wonderful moment !!

Waktu memang begitu cepat berlalu ....


Alma sudah diberitahu bahwa kami akan kembali ke Jakarta. Namun, ketika saatnya tiba berpisah dengan Mimi, kesedihan sempat menghampiri Alma, ....


Alhamdulillaah, kami masih diberi kesempatan untuk bertemu dengan keluarga besar di Malang dan Surabaya.


Bye bye Mimi dan all, smoga masih diberi kesempatan bertemu kembali, amin amiin.

No comments:

Hi there, how are you ? ^_^